Baca Berita dan Informasi Terkini Berbagai Hal

Kumpulan Berbagai Macam Berita ataupun Artikel yang Bermanfaat untuk Anda Baca dan Nimati

Oleh-Oleh Wajib Khas Yogyakarta Yang Tiada Duanya

Berpergian, kemudian tidak membawa oleh-oleh sepertinya akan ada yang kurang. Apalagi jika tujuannya adalah Jogja. Ada beberapa oleh-oleh khas yang bisa anda bawa pulang dan tentunya tak hanya sekedar makanan. Apalagi Jogja menjadi kota yang masih kental adat dan budaya Jawanya yang banyak karya seni unik. seperti kerajinan tangan yang dilah dari berbagai bahan seperti produk kulit, gerabah, bambu dan lain lain.

Anda tidak perlu khawatir saat anda membeli oleh oleh terlalu banyak anda dapat menggunakan jasa cargo di jogja untuk mengirimkan oleh oleh tersebut ke rumah anda. Untuk menjadi refrensi anda, berikut simak ulasaan buah tangan atau oleh-oleh khas Jogja yang bisa di bawa pulang untuk kerabat atau sahabat di rumah.

Oleh Oleh Khas Jogja

Jogja termasuk kota besar di Indonesia yang terkenal menjadi destinasi wisata bagi para pelancong. Reputasinya yang kaya akan jajanan ringan dan harganya yang pas di kantong membuat liburan jadi lebih menyenangkan. Buat Anda yang tengah berlibur ke Jogja, ada banyak sekali kuliner yang khas di kota ini. Berikut adalah daftar oleh-oleh khas dari Jogja yang wajib Anda bawa pulang nanti.

1. Gudeg

Gudeg adalah kuliner khas Jogja yang namanya sangat familiar. Gudeg sendiri terdiri dari tiga jenis yakni Gudeg Basah, Gudeg Kering dan Gudeg Manggar.Buat Anda yang ingin menjadikan gudeg sebagai oleh-oleh, Anda bisa beli yang kering karena yang kering akan bertahan lama.

f:id:amuzakki:20210628083349j:plain

2. Keripik Tempe Sagu

Keripik tempe satu ini berbeda dengan keripik tempe pada umumnya. Keripik tempe sagu ini lebih renyah dan biji tempenya terlihat jelas karena disatukan dengan sagu. Karena belum banyak dijumpai, anda bisa menjadikan makanan ringan ini untuk oleh-oleh. Termasuk dalam olahan kekinian bisa dipastikan jika keluarga atau sahabat anda akan menyukainya.

3. Yangko

Yangko adalah makanan khas Jogja yang dijual di toko oleh-oleh. Yangko berbentuk seperti kotak, bertekstur lembut serta kenyal.Untuk rasanya manis dan gurih karena ada taburan tepung di dalamnya. Yangko bisa dijadikan salah satu oleh-oleh saat Anda pulang dari Jogja.

Baca Juga : tanaman herbal tradisional untuk menyembuhkan penyakit iSPA

4. Bakpia

Ini dia oleh-oleh yang selalu saja diburu dan dipesan oleh kerabat. Bakpia yang berbentuk bulat mungil ini berisikan banyak varian mulai dari yang tradisional seperti kacang hijau, hingga berisi keju. Bakpia Pathok yang kering bisa tahan cukup lama sehingga bisa untuk oleh-oleh jika rumah anda cukup jauh. Mencarinya juga mudah karena sekitaran Malioboro banyak yang menjualnya seperti misalnya Bakpia Pathok 25.

f:id:amuzakki:20210628083507j:plain

5. Brownis 

Jika anda sudah familiar dengan brownies coklat, anda bisa membawa brownies ubi ungu sebagai oleh-oleh khas Jogja. Apalagi jika sahabat atau keluarga menyukai kue basah. Selain memiliki rasa yang lezat, brownies dari ubi ungu ini juga mengenyangkan. Tak heran jika kue basah satu ini dijadikan alternatif sebagai buah tangan Khas Jogja yang lain daripada yang lain.

6. Cilok Gajahan

Cilok adalah jajanan ringan dengan bahan dasar tepung tapioka. Cilok berasal dari Jawa Barat. Di dalam cilok ada daging cincang yang kental dan gurih.Peminat jajanan ini sangat banyak. Anda bisa menemukannya dimana saja. Namun, tiap daerah memiliki rasa yang khas sama seperti cilok dari Jogja ini.

7. Geplak

Jajanan yang berwarna warna ini juga bisa anda jadikan oleh-oleh. Apalagi untuk mendapatkannya juga tidaklah susah. Malioboro hingga Pasar Beringharjo menyediakan jajanan yang memiliki rasa manis ini. Karena makanan yang terbuat dari ketan dan campuran kelapa ini juga tahan lama sehingga bisa anda jadikan oleh-oleh dari Jogja.

Baca Juga : Karakteristik Dan Langkah-langkah Beserta Manfaat Dalam Marketing plan

8. Peyek Tumpuk

Dinamakan peyek tumpuk karena bentuknya yang tak beraturan. Peyek tumpuk hampir bulat karena kacang tanah di dalamnya yang bertumpuk-tumpuk.Kuliner ini merupakan jajanan khas Jogja yang sering jadi oleh-oleh. Untuk menemukannya sangat mudah jadi jangan khawatir jika nanti tidak bisa mencicipinya.

9. Salak Podoh

Ketika ke Jogja, anda juga bisa menjadikan buah salak sebagai oleh-oleh. Buah Salak Pondoh ini memiliki rasa yang manis dan juga segar. Sleman tepatnya di lereng Gunung Merapi memang terkenal dengan tempat budidaya salak ini. Anda juga bisa memetik sendiri salak ini kemudian membawaya sebagai oleh-oleh untuk keluarga maupun kerabat.

f:id:amuzakki:20210628083647j:plain

10. Coklat Monggo

Sudah pernah merasakan legitnya cokelat khas Jogja? Cokelat Monggo ini merupakan cokelat khas Jogja yang memiliki rasa tak kalah lezat dari toko cokelat di luar negeri. Kemasannya yang tradisional menegaskan jika cokelat ini khas dari Jogja. Anda bisa mengunjungi langsung Monggo Shop di Jl. Dalem KG III No. 978, Purbayan.

11. Kerajinan Perak

Selain makanan, oleh-oleh dari Jogja juga bisa berupa kerajinan perak yang sangat cantik. Anda bisa singgah sebentar di Kotagede untuk menemukan souvenir ini. Perak di sini akan dimodel dengan berbagai benda seperti bros, perhiasan hingga pajangan dengan motif yang unik. Apalagi kerajinan Kotagede Jogja ini juga sudah terkenal hingga manca negara.

12. Blangkon

Tutup kepala yang terbuat dari kain batik bernama Blangkon ini juga bisa menjadi oleh-oleh ketika ke Jogja. Blangkon khas Jogja diberi nama dengan blangkon Mondolan karena ada bulatan besar di belakangnya. Untuk berburu blangkon ini anda bisa langsung menuju Malioboro. Anda bisa memberikan kepada ayah atau sahabat laki laki anda.

Itulah beberapa dari sekian banyak kuliner i jogja yang dapat anda jadikan oleh oleh untuk keluarga dan sahabat di kampung halaman. Semoga artikel di atas dapat bermanfaat bagi anda. Selamat membaca dan terimakasih.